Wednesday, October 4, 2023
Google search engine
HomeUncategorizedNgincar Rumah Summarecon Bandung? Tunggu 3 Bulan Lagi - Housing-Estate.com - Portal...

Ngincar Rumah Summarecon Bandung? Tunggu 3 Bulan Lagi – Housing-Estate.com – Portal Berita Properti No. 1 di Indonesia

Housing-Estate.com, Jakarta – PT Summarecon Agung Tbk, pengembang sejumlah perumahan menengah atas di Jakarta dan sekitarnya (Jabodetabek) terus mematangkan proyek barunya di Bandung, Jawa Barat. Rencananya proyek Summarecon Bandung di kawasan Gedebage, Bandung Timur, itu akan diluncurkan tiga bulan mendatang pada September 2015.

Summarecon Bandung

Summarecon Bandung

Menurut Adrianto P. Adhi, Direktur Utama Summarecon Agung, proyek seluas 300 ha di koridor Jl Soekarno Hatta Bandung itu akan menjadi bagian dari Bandung Technopolis yang akan dikembangkan Walikota Bandung Ridwan Kamil sebagai pusat industri kreatif  Kota Bandung.

“Kami ingin memberikan stressing dengan membuat suatu kawasan semacam creative center karena Bandung pusatnya orang-orang kreatif. Mungkin nanti akan kita buat juga Summarecon Technopolis yang akan menjadi bagian dari Bandung Technopolis gawean-nya Pak Emil (Ridwan Kamil),” ujar Adrianto  saat public expose Summarecon Agung di Jakarta, Rabu (10/6).

Summarecon Bandung akan menjadi fokus pengembangan Summarecon Agung berikutnya. Kendati kondisi perekonomian yang kurang kondusif Adrianto optimis  Summarecon dapat menjalankan bisnis dengan baik. Tahun 2014  Summarecon Agung berhasil membukukan penjualan (marketing sales)  hampir Rp5 triliun. Tahun ini Summarecon menganggarkan belanja modal  sebesar Rp4 triliun dengan target penjualan Rp5,5 triliun. “Untuk menyiasati kondisi saat ini kami melakukan konsolidasi, kami punya tim solid yang mampu mengantisipasi kondisi apa pun,” imbuhnya.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments