Wednesday, September 27, 2023
Google search engine
HomeUncategorizedKenapa Kemang Disukai Bule? Ini Tiga Alasannya

Kenapa Kemang Disukai Bule? Ini Tiga Alasannya

Lihat tampilan baru di housingestate.id

Housing-Estate.com, Jakarta – Kemang, Jakarta Selatan, dikenal sebagai kawasan yang disukai orang asing khususnya bule dari Eropa dan Amerika Serikat (AS). Menurut Ferry Salanto, Associate Director Research Colliers International, sebuah perusahaan manajemen dan konsultan properti global, paling tidak ada tiga hal yang membuat kawasan Kemang disukai orang asing.

“Kemang itu banyak sekolah internasional sehingga orang asing pada tertarik tinggal di sana. Kedua, adanya kafe  dan supermarket yang menyediakan aneka kebutuhan orang asing, dan ketiga banyaknya rumah-rumah ekslusif yang sesuai dengan gaya hidup mereka,” ujarnya kepada housing-estate.com di Jakarta, Senin (25/5).

Ilustrasi

Ilustrasi

Kemang, lanjut Ferry, secara historis memang telah berkembang dan menjadi kawasan yang disukai oleh orang asing dari Eropa dan AS. Hal ini membuat mereka merasa nyaman dan secure. Di Kemang cukup banyak komunitas asing yang menjadi sarana mereka bertemu dan berkumpul. Sekarang pilihan tempat tinggal orang asing di Jakarta lebih beragam dan menyebar, tapi Kemang masih menjadi pilihan utama dan tetap punya daya tarik dibandingkan daerah lainnya.

“Ekspatriat yang tinggal di Kemang punya kelas tersendiri, paling tidak mereka itu levelnya direktur.  Harga sewanya berkisar 2.500-5.000 dolar AS per bulan. Harga tersebut relatif murah karena kawasan Kemang nyaman dan lokasinya mudah dijangkau dari pusat bisnis. Mereka yang tinggal di Kemang kantornya tidak selalu di TB Simatupang, tapi banyak juga di tempat-tempat lain,” imbuh Ferry.

Lihat tampilan baru di housingestate.id

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments