Housing-Estate.com, Jakarta – Agung Sedayu Group (ASG) meluncurkan apartemen murah seharga Rp200 jutaan di kawasan pengembangan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Teluk Naga, Kosambi, Tangerang. Apartemen tersebut dikembangkan di kawasan Sedayu Indo City yang luasnya mencapai 1.000 ha. Proyek apartemen yang dinamakan Tokyo Riverside Apartment itu menempati area 10 ha, 55 persen di antaranya dimanfaatkan untuk fasilitas penghuni.
“Bulan lalu kami launching satu tower lebih seribu unit langsung sold out. Akhir pekan lalu dibuka lagi tower kedua dan sekarang tinggal 5 persen. Minat masyarakat terhadap apartemen ini luar biasa sampai rela antri untuk mendapatkan unit,” ujar Delon,Senior Marketing ASG, kepada housing-estate.com, Senin (4/4).
Sesuai namanya Tokyo Riverside Apartment didesain dengan konsep Jepang. Ada dua tipe yang ditawarkan, studio dan 2 kamar (21-36 m2) seharga Rp240 – 500 juta. Konsumen bisa membeli dengan menyicil hingga 60 kali, sekitar Rp5- 8 jutaan per bulan. Pembangunannya akan dimulai dua tahun mendatang dan diserahterimakan 4-5 tahun kemudian.
Nantinya apartemen ini akan dikombinasikan dengan kondominium yang segmennya lebih premium dan properti lainnya. Lokasi apartemen ini di daratan bukan lahan reklamasi. Sedayu Indo City diakses melalui jalan tol Bandara di exit tol Kosambi. Dari sini selanjutnya ke Jl Perancis – Jl Salembaran Jati. Dari Bandara Sukarno Hatta sekitar 30 menit. Dari kawasan PIK 1 sekitar 1 km.
“Sedayu Indo City PIK 2 ini akan dikembangkan sebagai kota mandiri internasional hasil joint ASG dan Salim Group yang menawarkan potensi pengembangan properti yang sangat luar biasa,” imbuhnya.