Lihat tampilan baru di housingestate.id
Housing-Estate.com, Jakarta – PT Adhi Persada Properti (APP) masih fokus menggarap proyek apartemen yang menyasar segmen mahasiswa. Proyek terbaru yang dipasarkan adalah Taman Melati Dinoyo di Jalan MT Haryono, Dinoyo, Malang, Jawa Timur. Apartemen ini dikembangkan untuk menangkap potensi Kota Malang yang berkembang menjadi kota pendidikan dan wisata.
“Apartemen ini untuk orang tua yang punya anak kuliah di Malang dan kalangan investor karena potensi sewanya sangat besar. Beberapa perguruan tinggi favorit ada di sini seperti Univeristas Brawijaya, Universitas Muhammadiyah, Universitas Negeri Malang, dengan ribuan mahasiswa baru setiap tahunnya,” ujar Pulung Prahasto, Direktur Pemasaran APP saat media gathering di Jakarta, Kamis (2/2).
Taman Melati Dinoyo merupakan apartemen single tower (728 unit) yang dibangun di area 4.800 m2. Ada dua tipe yang ditawarkan: studio (22 m2) dan 2 kamar (44,5 m2) mulai seharga Rp300 jutaan. Menurut Pulung, apartemennya sudah terpesan 50 persen dan targetnya serah terima kepada konsumen tahun 2019.
Konsepnya smart & natural living dengan fasilitas fasilitas internet ekstra cepat untuk mendukung kebutuhan mahasiswa. Konsep bangunannya ramah lingkungan dengan menyediakan ruang terbuka cukup dan sky garden di beberapa lantai. Fasilitas ini diharapkan menjadi tempat sosialisasi penghuni apartemen dan mendukung kenyamanan belajar.
“Sektor pendidikan memberikan imbas sangat baik bagi perkembangan bisnis properti. Dengan lokasi, fasilitas, dan konsep yang mendukung apartemen akan menjadi kampus kedua bagi para mahasiswa. Karena itu kami optimistis konsep apartemen mahasiswa masih akan berkembang,” imbuhnya.
Lihat tampilan baru di housingestate.id